Tabligh Akbar “Dari Makassar untuk Gaza”
Untuk lebih menggugah lagi kepedulian terhadap penderitaan rakyat Palestina terhadap penjajahan Zionis Israel, Komite Umat (Komat Palestina) kembali akan menggelar Tabligh Akbar Pengumpulan Dana bantuan kemanusian.
Menurut Ketua Umum Komat Ustadz Muhammad Zaitun Rasmin, dalam waktu dekat ini, insya Allah dua Relawan Komat Palestina dari unsur pimpinan yang akan ke Gaza menyalurkan langsung bantuan yang telah terkumpul bersama organisasi kemanusian Jakarta.
Tabligh Akbar yang mengambil tema “Dari Makassar Untuk Gaza” ini akan digelar di Masjid Darul Hikmah Kantor Wahdah Islamiyah Jl.Antang Raya No.48, Sabtu 26 Juni 2010 Pukul 09.00 Wita.
Komat Palestina dideklarisasikan di Masjid Raya Makassar 11 Januari 2009 lalu oleh Beberapa Tokoh Umat Ormas dan Lembaga Islam Sulsel yang tergabung dalam Forum Umat Islam (FUI) Sulsel. Pasca Penyerbuan Israel ke Gaza tahun lalu, Komat Palestina berhasil mengutus satu relawannya Dr.Faisal Fachsan membawa bantuan untuk Rakyat Gaza di Rafah bersama tim dari KNRP dan Bulan Sabit Merah Indonesia.Kontak Person Panitia:08529916367