Waktu posting: Sun, Jun 1st, 2014
Berita / LP3Q | Oleh masteradmin | Dibaca: 172 kali

LP3Q WI Makassar Rekrut Pengajar DIROSA

UMRAH MURAH

WahdahMakassar.org- Ahad, 1 Juni 2014, Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pengajaran al-Qur’an (LP3Q) DPD Wahdah Islamiyah Makassar menggelar pelatihan dan rekruitmen pengajar DIROSA (Dirasah untuk Orang Dewasa). Kegiatan yang berlangsung di Masjid Darul Hikmah, Antang ini menghadirkan salah satu trainer DIROSA, ustadz Nurhaco sebagai pemateri.

Kegiatan ini diikuti sebanyak 27 calon pengajar. Kebanyakan berasal dari mahasiswa berbagai perguruan tinggi di Makassar. Saat sesi praktek, ustadz Nurhaco mempersilahkan kepada beberapa peserta untuk mempraktekkan mengajar DIROSA di hadapan peserta lainnya.

Salah seorang Peserta Praktek Mengajar

Seorang peserta praktek mengajar DIROSA

Sekretaris LP3Q WI Makassar, Ilham berharap kegiatan ini melahirkan pengajar-pengajar DIROSA yang siap untuk diterjunkan di tengah masyarakat. Menurutnya, kendala selama ini yang didapatkan LP3Q Makassar dalam menjalankan program DIROSA adalah kurangnya pengajar sementara banyak permintaan dari masyarakat.

DIROSA adalah salah satu program nasional Wahdah Islamiyah. Metode pembelajaran baca al-Qur’an yang dikhususkan untuk orang tua ini dibuat oleh ketua LP3Q DPP Wahdah Islamiyah, ustad Komari, S.Pd. Dengan izin Allah, metode ini terbukti efektif membantu orang tua untuk bisa membaca al-Qur’an dalam target 20 kali pertemuan. Saat ini DIROSA telah memiliki ribuan alumni di seluruh Indonesia.[]

Iklan Buletin al-Balagh